Tanjungpinang, IK – Komandan Korem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke, tutup pertandingan Tenis Lapangan antar Perwira Korem 033/WP dalam rangka Farewell Game Kasiter Kasrem 033/WP Kolonel Czi Adang Purnama yang akan beralih tugas menjadi Kepala Zeni Kodam IX/Udayana, di Lapangan Tenis Indoor Makorem 033/WP, Jalan Sei Timun Km 14, Kelurahan Air Raja Kota Tanjungpinang, Kamis (05/09/2024).
Pelaksanaan pertandingan Tenis Lapangan dilaksanakan pada Rabu, 4 September 2024 dimulai dari pukul 16.00 s.d 22.00 WIB diawali dari babak penyisihan, Semi Final dan Final.
Kegiatan tersebut diikuti 24 Perwira Korem 033/WP dan para pemain dibentuk menjadi 12 pasangan ganda putra dengan sistim setengah kompetisi.
Pasangan pemain yang masuk ke Final dan berhasil meraih Juara 1 yaitu Brigjen TNI Jimmy Watuseke (Danrem 033/WP) dan Mayor Inf Hanra Putra Bangun (Pasilog Korem 033/WP), untuk Juara 2 yaitu Kolonel Caj Antoni Tambunan (Kasipers Kasrem 033/WP) dan Mayor Caj D. Napitupuli (Waka Ajen Korem 033/WP), sedangkan untuk Juara 3 yaitu Letkol Ckm Jonner Samosir (Dandenkes Korem 033/WP) dan Lettu Inf Iyansah (Danton Provoost Korem 033/WP), masing-masing pemenang mendapatkan, uang pembinaan.
Dalam sambutan acara penutupan pertandingan, Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke mengatakan bahwa pertandingan Tenis ini merupakan acara khusus melepas satu Pejabat Staf Korem 033/WP yang akan berpindah tugas ke Kesatuan baru yaitu Kasiter Kasrem 033/WP Kolonel Czi Adang Purnama ke Kodam IX/Udayana di Bali.
"Kegiatan ini akan kita agendakan kembali apalagi dalam waktu dekat ada HUT TNI ke 79 disamping itu supaya para Perwira dapat terus mengasah kemampuan olahraga Tenisnya dan untuk menjalin kebersamaan," ujar Danrem.
Beliau juga menambahkan bahwa olahraga Tenis ini dapat dilakukan oleh semua kelompok umur, jadi untuk Perwira Korem sifatnya wajib harus bisa bermain Tenis.
Kegiatan tersebut dihadiri para Pejabat Utama Korem 033/WP mulai dari Kasrem, para Kasi Kasrem, para Dandim dan Kabalak Aju Korem 033/WP. (Penrem 033)