Tanjungpinang, IK - Komandan Korem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Watuseke berpasangan dengan Kpt Inf J. Rambe keluar sebagai juara dalam gelaran perlombaan pertandingan Tenis Lapangan antar Perwira Korem 033/WP di Lapangan Tenis Indoor Makorem 033/WP, Jalan Sei Timun Km 14 Kecamatan Air Raja Kota Tanjungpinang, Jumat (02/08/2024).
Komandan Korem 033/WP dalam arahannya kepada peserta pertandingan Tenis Lapangan menyampaikan, agar kegiatan ini jangan dijadikan sebagai rutinitas saja tapi harus dijadikan wadah pembinaan Satuan untuk mempererat Silaturrahim antara pimpinan dan anak buahnya.
"Kita akan terus membuat Turnamen Tenis lanjutan serta kegiatan perlombaan lainnya khususnya dibulan Agustus ini moment HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79," tutup Danrem.
Pertandingan tersebut digelar dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-74 tahun 2024 yang dimulai dari babak penyisihan hingga babak Final tanggal 1 s/d 2 Agustus 2024 yang diikuti 48 perwira Korem 033/WP dan para pemain dibentuk menjadi 16 pasangan ganda putra dengan sistim gugur.
Pasangan pemain yang masuk ke Final dan berhasil meraih Juara 1 yaitu Brigjen TNI Jimmy Watuseke dan Kapten Inf J. Rambe, Juara 2 Letkol Ckm Joner Samosir (Dandenkes Korem 033/WP) dan Kapten Inf Alfianto (Pasi Ren Korem 033/WP), untuk Juara 3 yaitu Kolonel Inf Rooy C. Sihombing (Dandim 0316/Batam) dan Kolonel Inf Andri H (Dandim 0318/Ntn), masing-masing mendapatkan Mendali juara, uang penyegaran dan Raket Tenis Lapangan khusus juara 1. (Penrem033)