Medan, IK - Pada hari Minggu (009/06/2024), Salah satu Putra terbaik Negeri ini telah kembali menghadap Sang Pencipta. Serma Sehat Sinurat Babinsa Koramil 0201-03/MD telah meninggal dunia meninggalkan Keluarga dan Rekan Sejawatnya.
Almarhum meninggalkan Seorang Isteri dan Tiga orang anak. Dalam kesehariannya Almarhum dikenal sebagai Prajurit Petarung, Babinsa yang penuh semangat dan energik dalam mengemban tugas, walaupun selama 16 tahun menderita Diabetes tapi tidak menghalangi untuk aktif berdinas sebagai Babinsa di Koramil 0201-03/MD.
Sekilas rekam jejak Almarhum pertama berdinas menjadi Prajurit TNI AD di Yonif 126/KC ( Kisaran) kemudian Yonif 100/Raider, Kiwal Denmadam I/BB dan terakhir sampai akhir masa Dinasnya Almarhum berdinas di Koramil 0201-03/MD Kodim 0201/Medan Kodam I/BB.
Almarhum Serma Sehat Sinurat dimakamkan di TPU Sulang Saling, Jl. Anugerah Mataram, Lingkungan VI, Kelurahan Binjai, Kecamatan Medan Denai. Turut hadir dalam acara pemakaman Almarhum Serma Sehat Sinurat Dandim 0201/Medan, Para Pasi, Para Danramil sejajaran Kodim 0201/Medan beserta perwakilan Babinsa dari tiap-tiap Koramil dan juga Kerabat, Jiran tetangga serta Perangkat pegawai Kecamatan Medan Denai, Lurah dan Para Kepling sekelurahan Binjai dan Kelurahan Menteng.
Rasa kehilangan itu pasti ada di benak Kami rekan sejawatnya di Koramil 0201-03/MD, tapi sebagai insan yang beriman, Kami sadar bahwasannya semua yang hidup pasti akan mati kembali ke Sang Kholik, Sang Maha Pencipta pemilik sekalian Alam. (Red)