Sidikalang, IK – Persiapan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kecamatan Berampu, Kabupaten Dairi, semakin matang. Dalam rapat koordinasi yang diadakan di aula Kantor Camat Berampu, Jumat (3/5/2024).
Danramil 02/Sidikalang Kapten Inf T Aritonang, diwakili oleh Serka H. Aritonang dan Sertu Rino, menyatakan kesiapan penuh untuk mendukung kelancaran acara.
Rapat yang dipimpin oleh Camat Berampu, Ibu Ramadhayani Brampu, S,.STP, M.Si, dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk KUA Kecamatan Berampu, Ketua LPTQ Kecamatan Berampu, seluruh Kepala Desa dan Kepala Sekolah di Kecamatan Berampu, serta para tokoh masyarakat.
Beberapa hasil penting dari rapat tersebut antara lain:
- Penetapan Desa Pasi sebagai tuan rumah MTQ Kecamatan Berampu. Desa Pasi dipilih berdasarkan kesiapan infrastruktur dan dukungan masyarakat yang tinggi.
- Penetapan tanggal pelaksanaan MTQ pada Selasa, 14 Mei 2024. Tanggal ini dipilih untuk menghindari bentrokan dengan acara lain di tingkat kecamatan.
- Penetapan Camat, Danramil 02/SDK, Kapolsek Sidikalang, dan Kepala KUA Berampu sebagai penasehat MTQ. Keempat pejabat ini diharapkan dapat memberikan arahan dan bimbingan kepada panitia penyelenggara.
- Penetapan seksi pengamanan MTQ yang akan dikoordinir oleh Danramil 02/SDK, Kapolsek Sidikalang, dan Remaja Masjid se-Kecamatan Berampu. Seksi pengamanan ini bertugas untuk menjaga keamanan dan kelancaran acara MTQ.
- Penetapan Bpk. Ismadi Sagala sebagai ketua panitia penyelenggara MTQ. Bpk. Ismadi Sagala diharapkan dapat memimpin panitia dengan baik dan profesional.
Danramil 02/Sidikalang, Kapten Inf T Aritonang, melalui Serka H. Aritonang, menekankan pentingnya sinergitas semua pihak dalam menyukseskan MTQ ini.
"MTQ bukan hanya ajang perlombaan, tetapi juga sebagai wadah untuk meningkatkan syiar Islam dan mempererat persatuan dan kesatuan masyarakat. Oleh karena itu, mari kita semua bersatu padu untuk menyukseskan MTQ ini," kata Serka H. Aritonang.
Dengan kesiapan dan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan MTQ Kecamatan Berampu ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses, dan menjadi sarana untuk meningkatkan pemahaman dan pengamalan Al-Quran di kalangan masyarakat. (Pen0206)