Langkat, IK - Personil Koramil 06/Bahorok Kodim 0203/Langkat Serka Herman melaksanakan pengecekan harga beras di salah satu pedagang Sembako di Desa binaan. Babinsa melakukan pengecekan ketersediaan stok beras dan antisipasi lonjakan harga para pedagang sembako yang ada di Desa Ujung Bandar, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Rabu (24/04/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan Sembilan Bahan Pokok (Sembako) di Pasar–Pasar Para pedagang yang ada di wilayah Kecamatan Bahorok. Dengan kondisi ekonomi terkait masih lemahnya daya beli masyarakat, maka Serka Herman memastikan harga beras di pasaran agar masih terjangkau bagi masyarakat dan warga.
Stok dan harga kebutuhan sembilan bahan pokok menjadi target utama pengecekan kami. Hal ini kami lakukan menyerap aspirasi yang berkembang dimasyarakat, terutama tentang harga saat hari - hari besar kerap sering terjadi.
Dan ini merupakan langkah awal deteksi dini, agar harga tidak melonjak dan mendadak, terang Serka Herman. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menghimbau kepada para pedagang untuk tidak memainkan harga dan menimbun barang sehingga tidak meresahkan orang banyak dan membebani masyarakat kecil.
Kepada para pedagang kami himbau untuk tidak menaikkan harga, yang mana seolah-olah telah menjadi budaya ketika memasuki hari besar keagamaan, dengan alasan pasokan harga berkurang dan berimbas pada daya beli masyarakat yang berkurang, ucap Serka Herman mengingatkan para pedagang.(R-06)