Medan, IK - Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr Teddy John Sahala Marbun SH MHum memimpin apel pagi di Polrestabes Medan, Jalan HM Said No. 1 Medan, Senin 22 Januari 2024.
Apel pagi dihadiri oleh pejabat utama (PJU) Polrestabes Medan, Kapolsek jajaran Polrestabes Medan dan diikuti oleh personel Pama, Brigadir dan ASN.
Dalam arahannya, Kapolrestabes Medan menyampaikan pesan penting kepada personel Polrestabes Medan dalam menciptakan rasa aman dan melayani masyarakat.
Kombes Teddy juga mengucapkan terimakasih atas pelaksanaan tugas dalam minggu ini baik yang jaga Mako, Patroli serta pengungkapan beberapa kasus.
"Dan ke depannya agar lebih kita tingkatkan," ujarnya.
Lanjut dikatakan Kapolrestabes, pelaksanaan tugas sudah baik, dia juga meminta bseluruh personel agar menghindari pelanggaran dan lakukan tugas dengan benar.
"Hindari berita-berita viral yang negatif," ungkapnya.
Mantan Dirkrimsus Polda Sumut ini meminta kepada Perwira agar melaksanakan tugas penuh dengan rasa tanggung jawab dan tingkatkan Waskat terhadap seluruh anggota.
"Diharapkan kepada rekan-rekan penyidik agar lebih meningkatkan kinerja hindari Dumas dengan bekerja optimal, rekan-rekan difungsi lain juga hindari pelanggaran-pelanggaran sekecil apapun utamakan cara-cara humanis," pesan Kombes Teddy.
Terakhir, Kapolrestabes Medan mengucapkan agar personel semangat dalam menjalankan tugas.
"Selamat bertugas, mari jaga keselamatan dan kesehatan dalam bertugas," pungkasnya. (Red)