Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

 



PEKANBARU, IK - Pada setiap tanggal 10 November, Bangsa Indonesia memperingati Hari Pahlawan. Peringatan tersebut menjadi tanda bukti bahwa negara Indonesia kental akan sejarah perjuangan.


Berkenaan dengan itu hari ini Seluruh jajaran Korem 031/WB beserta seluruh unsur Forkopimda provinsi Riau dan jajaran veteran melaksanakan upacara dan ziarah makam di TMP Kusuma Dharma. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Plt Gubernur Riau (Gubri) Brigjen TNI (Purn) H Edy Natar Nasution, Jumat (10/11/2023) pagi.


Dikatakan Plt Gubernur, melalui momentum Hari Pahlawan menjadi bentuk rasa syukur dan penghormatan sebagai pemimpin saat ini kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan negara Republik Indonesia di masa silam. Dengan begitu, sudah seharusnya penghargaan setinggi-tingginya diberikan kepada para pejuang.


“ Tentu ini wujud dari rasa syukur kita kepada bangsa dan negara ini, sekaligus juga penghormatan kita kepada para pahlawan yang sudah melakukan perjuangan sebelumnya,” katanya.


Dijelaskan, kegiatan seperti ini juga dapat memberi pesan terhadap generasi penerus seberapa beratnya meraih kemerdekaan. Karena, makna Pahlawan Bangsa telah mengajarkan tentang nilai-nilai perjuangan yang membawa kemenangan. Untuk itu, anak-anak muda dapat meneruskan perjuangan para pahlawan. 


“Ini tentunya juga menjadi pesan bagi generasi muda kita bahwa dengan kegiatan-kegiatan seperti ini  kita selalu berupaya untuk meneruskan apa yang sudah mereka-mereka lakukan sebelumnya. Itulah makna yang bisa kita berikan terkait dengan pelaksanaan hari ini,” 


Plt Gubri juga menyampaikan pada tahun ini pemerintah telah menetapkan bahwa tema besar Hari Pahlawan 2023 adalah "Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan". Terkait tema tersebut, Pemprov Riau telah melakukan berbagai upaya dalam memerangi kemiskinan. 


Tampak dalam kegiatan tersebut Danrem 031/WB Brigjen TNI Dany Racka, S. A. P., M. Han beserta jajaran dan seluruh Unsur Forkopimda melaksanakan Upacara Ziarah dengan Hikmat dan penuh semangat. (Rina/ Pen031)

Leave A Reply