Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page


INTAIKASUS.COM, (Parongil) - Guna menciptakan situasi yang tertib dan aman, Babinsa Koramil 03/Parongil, Jajaran Kodim 0206/Dairi, Serka Muhsin Lingga datangi rumah warga binaan untuk bersilaturahmi dengan keluarga bapak Sai'ran di Desa Lumban Sihite, Kec. Lae Parira, Kab. Dairi, Sabtu (1/5/2021). 

Serka Muhsin Lingga mengatakan, kegiatan komunikasi sosial yang dilakukan tersebut sebagai salah satu upaya membangun dan menciptakan suasana keakraban dan bersilahturahmi dengan warga memberikan informasi tentang situasi keadaan terkini di wilayah desa binaan.

"Selain mengucapkan selamat berpuasa Ramadhan 1442H, Babinsa juga memberikan edukasi tentang penyebaran COVID-19 terkait dengan protokol kesehatan, sehingga dengan adanya kegiatan ini setidaknya warga dapat sadar tentang penggunaan masker, cuci tangan dan jaga jarak selama aktivitas di luar rumah," imbuhnya.

Sebagai aparat teritorial yang bertugas di desa peran Babinsa dalam mendukung kegiatan di wilayah binaan akan terus dijalankan.

Sementara itu, bapak Sai'ran  dan keluarganya sangat senang dan berterima kasih atas kehadiran Babinsa yang mau singgah dan berkunjung ke rumahnya untuk memberikan berbagai informasi terkini perkembangan COVID-19. (R-03)
Leave A Reply