INTAIKASUS.COM, (Dairi) - Kodim 0206 Dairi laksanakan kegiatan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama, bertempat di Aula Kodim 0206/Dairi yang diikuti oleh para perwakilan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, Persit KCK Cab XLII Dim 0206 Koorcab Rem 023/KS. PD I/BB, anggota Koramil jajaran Kodim 0206/Dairi (05/04/2021).
Dandim 0206/ Dairi Letkol Arm Adietya Yuni Nurtono.S.H. dalam sambutannya yang dibacakan Kasdim Mayor Inf Sunarto "Selamat datang Kami ucapkan kepada para undangan yang sudah memenuhi undangan Kami dalam rangka kegiatan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama, mari kita jaga kerukunan kita, karna Negara Indonesia terdiri dari berbagai Suku, Agama, Ras dan adat istiadat yang berbeda beda yang merupakan kekayaan budaya bangsa yang sangat berharga serta menjadi kebanggaan kita dan akan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya dalam pembangunan.
Kodim 0206/Dairi melaksanakan program pembinaan kerukunan umat beragama, tujuannya agar prajurit TNI, keluarga TNI, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda benar-benar memahami tentang arti toleransi umat beragama di mana antar umat beragama dapat saling menerima menghormati keyakinan masing-masing serta tolong-menolong dan bekerjasama.
Salah satu cara yang perlu kita lakukan dalam rangka mewaspadai dan mencegah konflik social adalah pembinaan kerukunan umat beragama, sehingga akan tumbuh rasa persaudaraan di antara sesama dan tidak mempertentangkan perbedaan, karena pada dasarnya agama adalah mengajarkan tentang kebaikan. (Penrem023/Red)