Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page


INTAIKASUS.COM, (Sumatera Barat) - Bulan Suci Ramadhan tinggal dua pekan lagi tiba, seluruh umat Muslim wajib melaksanakan Shaum, terlebih lagi bagi warga Nagari Salibutan Kecamatan Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman, Provinsi Sumatera Barat.

Warga Nagari Salibutan berpenduduk Muslim tersebut tentu saat ini sangat bahagia sekali.

Pasalnya, di Bulan Penuh Berkah warga Nagari Salibutan terima "Kado Istimewa"dari TNI. Kado itu jalan sepanjang 2500 meter lebar 8 meter yang akan mendukung perekonomian masyarakat Nagari Salibutan.

"Alhamdulilah, Bulan Puasa ini kami mendapat jalan baru dan tentunya kehidupan kami kedepan akan meningkat perekonomiannya, semua ini berkat bantuan TNI dalam Program TMMD 110 Kodim 0308/Pariaman Korem 032/Wirabraja Kodam I/Bukitbarisan," ucap Wali Nagari seraya menambahkan kehidupan baru dan perubahan baru bagi kami disini.

Menjelang penutupan program TMMD ke-110 TA 2021, Satgas Kodim 0308/Pariaman tak berhenti untuk memberikan darma bakti terbaiknya kepada warga masyarakat di lokasi sasaran fisik.

Setelah jalan 2500 meter yang membuka akses jalur pertanian dan perdagangan selesai dibangun, Satgas masih juga mengerjakan sisa yang belum selesai hingga malam hari.

Seperti pembuatan jembatan,gorong-gorong dan pengerasan jalan terlihat dalam pekerjaan fisik tersebut kekompakkan dan saling bahu membahu antara warga dengan Prajurit TNI terlihat sangat indah dalam melakukan pekerjaan 

Dansatgas Letkol Czi Titan Jatmiko menjelaskan, pengerjaan sasaran fisik yang belum selesai dikerjakan hingga malam hari bersama warga setempat.

Meski harus bermandikan peluh dan melawan medan cukup berat akibat hujan turun, Satgas dan warga tetap semangat berupaya menuntaskan pekerjaan fisik yang belum rampung.

Pembangunan jalan sebagai upaya Satgas TMMD untuk memakmurkan masyarakat Salibutan dan memberi kenyamanan dan kelancaran akses transportasi.

"Jalan siap, diminta masyarakat merawat dan menjaganya agar bisa dimanfaatkan sampai kapanpun. "Ini Kado Terindah dan Istimewa dari TNI menjelang datangnya Bulan Suci Ramadhan," pungkas Dansatgas. 
(Dim0308)
Leave A Reply