Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

INTAIKASUS.COM, (Parongil) - Dalam rangka turut meringankan dan mempererat hubungan silaturahmi, anggota Koramil 03 Parongil melaksanakan Karya bakti di wilayah binaannya, untuk karya bakti kali ini di laksanakan di Desa Sumbul Berampu, Kec. Laeparira, Rabu (09/12/2020).

Anggota TNI bersama masyarakat Desa Sumbul Berampu, bahu membahu melaksanakan gotong royong melaksanakan pengecetan rumah ibadah.

Kepala Desa Sumbul Berampu, bapak Sihombing menyampaikan ”ucapan terimakasih kepada anggota Koramil 03 Parongil yang selalu hadir membantu warganya, sehingga diharapkan dapat mempercepat pengecetan rumah ibadah yang ada di desanya.

Kegiatan karya bakti tersebut merupakan bagian dari kepedulian TNI terhadap pembangunan di wilayahnya, di samping memiliki nilai program teritorial, kegiatan karya bakti ini juga dapat dijadikan sebagai bagian dari ibadah bagi anggota yang melaksanakannya.

Danramil 03 Parongil, Kapten INF Tumbur Aritonang  melalui Babinsa Sertu Sutan Pangaribuan mengatakan,  “Dengan adanya kegiatan karya bakti ini diharapkan lebih menumbuhkan budaya gotong royong dan juga membangkitkan rasa kebersamaan antar sesama, dengan kegiatan ini juga diharapkan lebih terjalin hubungan silaturahmi antara TNI dengan masyarakat,” ucap Sertu Sutan Pangaribuan.

Di sela - sela kegiatan karya bakti tersebut, juga berpesan kepada seluruh masyarakat yang hadir “agar masyarakat tetap waspada terhadap bahaya longsor terlebih saat ini masuk musim penghujan terutama pada saat turun dan setelah hujan serta melaksanakan protokol kesehatan, agar kita semua terhindar dari virus Covid 19,” pungkasnya. (Penrem023)
Leave A Reply