INTAIKASUS.COM, (Pakpak Bharat) - Babinsa Koramil 07/ Salak, Sertu H.Simamora, himbau warga yang belum mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker di warung - warung tempat warga berkumpul di desa Silima Kuta, Kecamatan STTU Julu, Kabupaten Pakpak Bharat, Kamis (31/12/2020).
Kegiatan Himbauan ini di lakukan Babinsa agar warga tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan, dan Menjaga ketertiban menjelang pergantian tahun baru.untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam turut serta melakukan pencegahan penyebaran covid- 19 dan ketertiban lingkungan masing- masing.
Babinsa mengatakan, "teguran ini bersifat himbauan termasuk kepada anak-anak untuk patuh terhadap protokol kesehatan dalam masa pandemi corona yang masih ada sampai saat ini," ujar Sertu H.Simamora
Masyarakat yang lupa menggunakan masker diberikan arahan dan himbauan oleh personil Babinsa, Polmas dan Pihak Kecamatan untuk meningkatkan kesadaran tentang disipilin protokol kesehatan. "Semua dilakukan untuk kesehatan dan keamanan baik keluarga kita maupun masyarakat pada umumnya," ujar Babinsa.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga memberikan arahan kepada Warga agar Nanti malam pergantian Tahun baru Tidak usah mengadakan kumpul kumpul, sebab kita tau akan menyebabkan kelaster baru penyebaran covid 19. "Jaga ketertiban lingkungan kita masing - masing", tutup Babinsa. (Pen023)