Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

 


INTAIKASUS.COM, (Tiga Lingga) - Babinsa Koramil 04/Tiga Lingga Kodim 0206/Dairi, Serda H.marbun  melaksanakan Komsos (Komunikasi Sosial) dengan warga masyarakat agar menjaga kekompakan dan menjaga kesehatan di desa sumbul tengah Kecamatan Tiga lingga Kabupaten Dairi, Selasa (17/11/2020).

Kegiatan yang dilakukan Babinsa tersebut menunjukan kedekatannya dengan masyarakat dalam menjaga wilayah teritorialnya tetap aman dan kondusif. “Kegiatan Komsos ini mencerminkan kepedulian seorang aparat teritorial kepada masyarakat ditengah-tengah warga binaanya serta siap membantu tanpa pamrih.

Babinsa Koramil 04/Tiga Lingga Serda H.marbun mengungkapkan, Komsos tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan untuk mengetahui perkembangan situasi diwilayah binaan.

Dengan berkomunikasi akan mempererat hububungan TNI dan rakyat semakin harmonis sehingga tercipta kemanunggalan TNI dan rakyat,” ucap Serda H.Marbun.

Bapak B.Manalu selaku warga desa Ujung Tran juga mengaku senang dengan keberadaan Babinsa di wilayahnya, hal ini membuktikan bahwa tidak ada batasan antara TNI dengan warga sehingga dengan komunikasi yang selalu terjalin ini bisa menjadi contoh daerah lain, dalam menjaga wilayahnya tetap aman.

Hal ini bisa menjadi bukti bahwa TNI dan rakyat tetap kompak dan kuat. "Makanya daerah kami selalu tetap aman karena ada jalinan komunikasi yang kuat", pungkasnya. (Penrem023)
Leave A Reply