Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

INTAIKASUS.COM, (TAPUT) - Dalam Pendidikan militer  Prajurit disiapkan untuk  mahir bertempur, ternyata prajurit Kodim 0210/TU bisa berperan ganda sebagai guru bagi pelajar SMP dan SMA ditempat mereka bertugas dilokasi TMMD di Desa Sihastoruan Kecamatan Tarabintang Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas).

Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 109 membimbing dan mengajar anak-anak agar mahir sebagai operator komputer. Juga memberikan Bimbingan Belajar (Bimbel) dan memfasilitasi paket gratis untuk belajar Daring setiap saat yang diperankan Pelda L. Nainggolan, Kamis (1/10/2020). 

Kehadiran prajurit Kodim 0210/TU itu mampu mangatasi kesulitan warga Desa Sihastoruan untuk membantu anak-anak belajar on line. Bahkan, mobil internet gratis milik Satgas TMMD Kodim 0210/TU juga disiapkan untuk melayani pendidikan di desa itu.

"Itulah tugas dan kewajiban prajurit berada ditengah-tengah masyarakat, selalu siap membantu mengatasi kesulitan warga sekelilingnya mampu juga memberi pelajaran  yang ada disekolah ," ujar Dandim 0210/TU Letkol Czi Roni Agus Widodo kepada wartawan.

Dengan adanya fasilitas internet itu, kiranya dapat membantu melayani pendidikan di tempat bertugas para Satgas TMMD ke 109 Kodim 0210/TU itu. (Pendim0210/TU)
Leave A Reply