Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

INTAIKASUS.COM, (Medan) - Jasdam I/BB melaksanakan uji kesegaran Jasmani bagi calon prajurit Tamtama PK Gel-II Tahun Anggaran 2020 di Lapangan Jasdam  Gaperta Medan selama 3 (Tiga) hari mulai tanggal 14 s.d. 16 Oktober 2020. Sebelumnya para calon tersebut telah dinyatakan lolos seleksi pemeriksaan administrasi dan kesehatan, termasuk di dalamnya pengukuran tinggi dan berat badan dilanjutkan dengan uji test kesegaran jasmani.

Pelaksanaan Tes Kesegaran Jasmani ini meliputi kesegaran "A" yakni tes lari selama 12 menit, tes Kesegaran "B" yakni Pull Ups, tes Ketangkasan Renang dengan jarak 50 meter dan Pemeriksaan Postur Tubuh, ini sesuai dengan Renlakgiat yang ditentukan oleh TNI-AD.

Kajasdam I/BB Kolonel Inf Hotlan Maratua Gurning, S.I.P. hadir ditengah pelaksanaan kegiatan Tes Kesegaran Jasmani yang diikuti oleh para peserta Cata PK Gel-II TA 2020 Panitia Daerah Kodam I/BB yang berlangsung di Lapangan Jasdam I/BB, Jum'at (16/10/20).

Tes kesegaran jasmani tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan terhadap penyebaran Covid-19, kegiatan tersebut juga telah diawali dengan pelaksanaan test kesehatan dan sudah dinyatakan memenuhi syarat sehari sebelum pelaksanaan tes kesegaran Jasmani.

Dalam arahannya kepada peserta mengingatkan agar melakukan yang terbaik untuk mendapatkan hasil yang maksimal, namun jangan lupa tetap mengutamakan faktor keamanan. "Hasil tes kesegaran ini akan menentukan para calon untuk melanjutkan ke tahap berikutnya, sehingga harus dilaksanakan dengan semangat dan motifasi tinggi, namun tetap utamakan faktor keamanan dan keselamatan diri masing-masing, karena yang tahu kemampuan dan kondisi dirimu adalah kalian sendiri," ujar Kolonel Inf Hotlan Maratua Gurning, S.I.P.

Kajasdam I/BB juga mengingatkan kepada para peserta, agar tidak memaksakan diri apabila merasa tidak mampu untuk diteruskan. "Jangan karena ingin mendapatkan hasil yang maksimal untuk mencapai standar kelulusan, lalu memaksakan diri padahal kondisi diri tidak memungkinkan sehingga berakibat fatal dan membahayakan diri sendiri. Kita sama-sama Berdo'a agar selama mengikuti tes samapta ini berjalan dengan aman dan lancar," ujarnya.

Sebelum pelaksanaan tes, seluruh calon terlebih dahulu melaksanakan pengecekan tensi untuk mengukur tekanan darah oleh tim kesehatan dari Kesdam I/BB. (Rn/Jasdam I/BB)
Leave A Reply