Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

 


INTAIKASUS.COM, (Toba) - Kegiatan pencegahan terhadap penyebaran Covid-19 terus dilakukan, kali ini Anggota Kodim 0210/TU Babinsa Koramil 12/Lumban Julu Serka B. Sitorus dan Sertu M. Edi S melakukan Patroli penegakan Disiplin Kesehatan serta menghimbau warga agar Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak) kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Lumban Julu Kab. Toba, Senin (31/08/2020).


Dengan turun langsung ke lokasi yang menjadi tempat berkumpulnya orang - orang,  kedua Babinsa menemui para masyarakat yang duduk berkumpul di warung agar selalu mamatuhi disiplin protokol kesehatan.

“Hal ini penting untuk mencegah penularan virus corona, mengingat Pandemi Covid-19 atau virus corona masih belum berakhir, cukup dengan 3 M Memakai Masker, Mencuvi Tangan, Menjaga Jarak”, ajak Babinsa Serka B. Sitorus

Dijelaskan Babinsa, kegiatan sosialisasi 3M rajin dilakukan dalam setiap kesempatan, di manapun tempat lain menjadi pusat berkumpulnya warga.

“Kami terus berupaya mengajak masyarakat untuk bersama-sama mencegah penyebaran virus corona, dengan berpatroli juga termasuk lewat himbauan sosialisasi 3M”, ucapnya.

Selain itu, himbauan untuk terus meningkatkan pola hidup bersih dan sehat juga disampaikan para Babinsa saat melaksanakan Komsos dengan warga di desa binaannya. (PENDIM0210/TU)
Leave A Reply