Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

INTAIKASUS.COM - (Medan), Komandan Kodim (Dandim) 0201/BS Kolonel Inf Bambang Herqutanto diwakili Pasi Intel Kodim 0201/BS, Mayor Kav Prima Wahyudi menghadiri acara peresmian renovasi Gedung PWI Sumatera Utara di Jalan Adinegero, Kampung Durian, Medan, Sabtu (2/6/2018).

Acara yang dirangkai dengan buka puasa bersama dengan pimpinan media dan anggota PWI Sumatera Utara ini dihadiri langsung Gubernur Erry Nuradi, Pangkosekhanudnas III Marsma TNI Ir Tri Bowo Budi Santoso, Bupati Serdangbedagai Ir Soekirman, perwakilan Ombudsman Sumut, Ketua PWI Sumut Hermansah, tokoh masyarakat RE Nainggolan, dan undangan lainnya.

Di acara itu, Gubsu Erry Nuradi secara simbolis meletakan batu pertama pembangunan renovasi Gedung PWI Sumut dan penandatanganan prasasti. Sebelumnya, Gubsu bersama para pejabat menyerahkan santunan kepada sekitar 50 anak yatim.

Dalam sambutannya, Gubsu Erry Nuradi mengapresiasi PWI Sumut yang terus menerus melakukan perbaikan fisik maupun membangun kapasitas insan pers, khususnya kepada anggota PWI.

Erry Nuradi juga menyatakan terima kasih kepada insan pers, khususnya anggota PWI yang turut berkontribusi dalam mendukung pembangunan Sumut. Selain memberikan informasi kepada masyarakat, pers juga banyak memberikan kritik yang bersifat membangun kepada pemerintah.
Sebelum acara berbuka puasa digelar, dilakukan tausiah lebih dulu yang disampaikan oleh Pangkosekhanudnas III Marsma TNI Ir Tri Bowo Budi Santoso. 

Acara diakhiri dengan buka puasa bersama yang dilanjutkan Sholat Maghrib berjamaah dan ditutup dengan ramah tamah. (S-dim 0201/Rn)
Leave A Reply