Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

INTAIKASUS.COM - (Dolok Merawan), Babinsa Koramil 14/Dolok Merawan, Kodim 0204/Deliserdang, Serda Iswadi membantu membersihkan sekaligus merawat lahan jagung milik petani bernama Sarman di Afdiling VI, Desa Dolok Merawan, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdangberdagai, Sabtu (19/5/2018).

" Dalam Upaya Khusus (Upsus) swasembada pangan terhadap anggota Poktan Mekar Sari ini, saya tidak hanya ikut membersihkan gulma atau rumput liar, tetapi juga mengajarkan cara bertanam jagung yang benar, sehingga bisa menghasilkan panen melimpah," kata Serda Iswadi di sela-sela kegiatannya.

Diuraikan Serda Iswadi, cara menanam jagung yang baik adalah pada saat kondisi tanah sedang lembab, tidak terlalu becek dan tidak terlalu kering. Biasanya petani lokal menggunakan jarak tanam antara 100 cm x 40 cm dengan 2 biji pada satu lubang tanam. 
Untuk ke dalaman lubang tanamnya bisa menggunakan 3 – 5 cm.

Setelah penanaman, maka lanjut dengan pemupukan. Yakni pupuk dasar dari jenis pupuk organik seperti pupuk kandang, pupuk kompos dan jenis pupuk organik lainnya.

" Dengan pola tanam jagung seperti ini, mudah-mudahan hasil panen bisa meningkat, sehingga tidak saja petani dapat meningkatkan penghasilannya, tetapi sekaligus ikut membantu pemerintah dalam menyukseskan program swasembada pangan nasional yang telah dibuatkan MoU nya dengan TNI," papar Serda Iswadi.

Sementara itu, Danramil 14/Dolok Merawan, Kapten Inf Jaswadi mengatakan, pedampingan Babinsa terhadap petani bertujuan untuk membantu dalam melakukan penanaman yang sesuai perintah dari Dandim 0204/DS Letkol Inf Asep Hendra Budiana.

Kapten Inf Jaswadi mengatakan, para Babinsa sebelumnya terlebih dahulu mendapatkan pembekalan tentang pertanian dari Dinas Pertanian dan Perkebunan.

" Hal ini bertujuan agar para Babinsa dalam melaksanakan program ketahanan pangan nasional dapat memberikan arahan tentang cara bercocok tanam dengan baik, maupun turun langsung ke lapangan melaksanakan penanaman dan perawatan tanaman bersama warga di wilayah desa binaannya," ungkapnya. (Penrem 022/Rel)
Leave A Reply