Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

INTAIKASUS.COM - (Nias), Kodim 0213/Nias menyelenggaraan kegiatan   Komunikasi Sosial (KOMSOS) dengan Aparat Pemerintah yang dihadiri oleh Para Camat dan Para Lurah dan Kepala Desa Se Kota Gunungsitoli, di kantor Makodim 0213/Nias Gunungsitoli pada (18/05/2018).

Kegiatan Komsos kali ini mengusung tema "Melalui Komunikasi Sosial Dengan Aparat Pemerintah, Kita Tingkatkan Sinergitas Dan Kerjasama Antara TNI - AD Dengan Pemerintah Daerah Dalam Rangka Mensukseskan Program Pemerintah RI Di Daerah", dibuka langsung oleh Dandim 0213/Nias Letkol Inf Y. Reymond RS Purba.

Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan sambutan Dandim 0213/Nias Letkol Inf  Y. Reymond RS Purba menyampaikan bahwa Komsos dengan aparat pemerintah ini bertujuan untuk memelihara komunikasi dengan aparat pemerintah sehingga terwujudnya ikatan yang harmonis. 
" Melalui Komsos, ini dapat menyamakan persepsi tentang situasi dan kondisi wilayah," ucap Dandim.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Dandim menegaskan tujuan Komsos ini untuk menjalin kerja sama antara Pihak TNI, Polri dan Aparat Pemerintahan di daerah demi menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI.

Usai menyampaikan sambutan, dilanjutkan pemberian materi oleh Kasdim Mayor Inf Saragih   yang diantaranya mengupas Bhinekka Tunggal Ika, Pancasila dan Wawasan kebangsaan. Sejarah Indonesia dari masa ke masa, mulai Kerajaan Nusantara Sriwijaya dan Majapahit hingga Proklamasi Kemerdekaan RI. Setelah Indonesia merdeka hingga masa pemberontakan," ujar Kasdim.

Masih dipaparkan Kasdim," letak geografis dan kekayaan alam Indonesia, selain membawa sejumlah manfaat juga sekaligus menjadi potensi ancaman melalui perang yang dilancarkan pihak ketiga melalui perang proxy atau proxy war, yang merusak semua aspek berbangsa dan bernegara, baik dari sisi ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan dan keamanan," tandasnya.

Di akhir materinya, Kasdim mengajak semua aparatur pemerintah bergandengan tangan dan bersinergi untuk mensukseskan Pilkada maupun Pemilu mendatang.

Sementara itu, Emanuel Zebua yang mewakili undangan/peserta Camat Gunungsitoli Selatan sangat senang menghadiri kegiatan Komsos ini sehingga kita bisa bertukar informasi," kata Emanuel Zebua. (Penrem 023)
Leave A Reply