Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

DELISERDANG, Berawal dari rasa kepedulian melihat kondisi pendidikan murid-murid sekolah di lokasi sasaran fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-101 Kodim 0204/DS, Danrem 022/PT Kolonel Arm Khoirul Hadi melalui Dansatgas TMMD Letkol Arm Asep Hendra Budiana memberikan bantuan perangkat sekolah anak-anak SD yang ada dilokasi TMMD, Jum'at (27/04/2018).

Penyerahan tas dan buku sekolah ini diberikan langsung oleh Danramil 02/Ktb Kapten Arm Hasian Tamba mewakili Danrem 022/PT di Jambur Dusun VI Namobatu Desa Namomirik.
Pemberian buku dan tas ini atas inisiatif Danrem 022/PT yang prihatin melihat kondisi para pelajar SD di dua desa pelaksanaan TMMD ke-101 Kodim 0204/DS.

Bantuan yang diberikan berupa tas dan alat tulis. Terlihat raut wajah dari para siswa kegembiraan dan rasa senang serta rasa haru menerima bantuan alat tulis sekolah tersebut.

" Ini yang bisa kami berikan untuk adik-adik kita yang sedang menuntut ilmu di sekolah ini. Semoga dapat bermanfaat dan menjadi motivasi untuk adik-adik supaya lebih semangat lagi untuk belajar disini", ucap Danramil.

Terpisah, Dansatgas TMMD, ilmu itu sangat penting dan berguna sekali di masa yang akan datang, karena pendidikan merupakan modal dasar untuk mencetak generasi penerus bangsa. Guru-guru pun merespon positif kegiatan pemberian bantuan ini.

" Pemberian bantuan untuk anak sekolah ini sebagai wujud kepedulian TNI terhadap masa depan generasi penerus bangsa Indonesia dengan pendidikan, "sebutnya.

Atas pemberian bantuan itu, para murid pun mengucapkan terima kasih dan penghargaan atas kepedulian TNI terhadap pendidikan murid-murid.
" Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak-bapak TNI yang juga ikut membantu mengajar di sekolah dan juga telah mengantar para pelajar, Kegiatan ini sangat membantu sekali dalam proses belajar mengajar di sekolah kami", ujar Dandim. (Red)
Leave A Reply