Pangdam I/BB Mayjen TNI cucu Somantri beserta rombongan meninjau kesiapan Yonif 121/MK Brigif 7 Rimba Raya
INTAIKASUS.COM – Dalam rangka pengecekan kesiapan personel materil dan teknis yang akan melaksanakan tugas pengamanan perbatasan RI-PNG Akhir Januari 2018, Pangdam I/BB Mayjen TNI cucu Somantri beserta rombongan meninjau kesiapan Yonif 121/MK Brigif 7 Rimba Raya, Rabu (3/1).
Pengecekan langsung ini dilakukan guna melihat kesiapan prajurit Yonif 121 macan kumbang baik kelengkapan personil, materil, dan kesiapan teknis.
Pangdam I/ BB disambut oleh Danyonif 121/MK Mayor Inf Imir Faizhal dan seluruh prajurit dengan yel-yel.
Pangdam mengingatkan bahwa pentingnya kewaspadaan dan kesiapan baik fisik maupun mental namun perlu menjadi perhatian prajurit yang berkaitan dengan pelanggaran pelintas batas serta warga asing yang masuk tanpa surat izin atau paspor yang menjadi permasalahan sosial.
" Laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya hindari pelanggaran dan pedomani saptamarga, sumpah prajurit dan 8 wajib TNI," ujarnya. (Rel)