Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page
Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin bersama Ketua Persit KCK Cabang XXXVI Ny. Vera Variany Denden Sumarlin berfoto bersama dengan anak-anak usai sunatan massal, Rabu (13/12/2017).

INTAIKASUS.COM - Bhakti sosial sunatan massal yang diprakarsai Kodim 0209/LB Kabupaten Labuhan Batu dalam rangka program manunggal TNI-Rakyat ramai diikuti warga, Rabu (13/12/2017).

Kegiatan sosial merakyat institusi TNI, dilangsungkan di pos kesehatan Kodim 0209 Labuhan Batu. Tercatat 30 anak-anak berasal dari Rantau Prapat didaftarkan para orang tuanya mengikuti sunat massal gratis tersebut.

" Kami sangat berterima kasih kepada pak Dandim atas digelarnya program sunat massal ini, anak-anak sangat senang sekali dan kegiatan seperti ini sangat jarang sekali didapati, sekali lagi terima kasih kami kepada Kodim Labuhanbatu," ujar Sunardi Lubis, warga Rantauprapat, ketika diwawancarai media saat mendaftarkan anaknya sebagai peserta, Rabu (13/12/207).

Apresiasi maupun sambutan positif lainnya dari orang tua peserta lainnya terbilang cukup unik. Pasalnya, Yeni Andriyani warga Rantauprapat, mendengar adanya program sunat masal gratis tersebut sumringah. Sebab, dirinya tidak ingin anaknya ketinggalan mengikuti program tersebut, meskipun anaknya hari itu sedang mengikuti ujian sekolah dasar.

" Saya tunggu anak saya selesai ujian, setelah itu langsung disunat, ini namanya rezeki. Kami sangat bersyukur adanya kegiatan sunat massal di Kodim, terima kasih pak TNI," ungkap Yeni.

Komandan Kodim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin SE mengatakan, pelaksanaan kegiatan sunat massal itu serangkaian dengan peringatan Hari Juang Kartika tahun 2017.

" Ya, kegiatan ini dilaksanakan serangkaian dengan peringatan hari juang Kartika tahun 2017. Selain sunat massal, kita juga telah menggelar berbagai kegiatan lainnya berupa Donor Darah, Bakti Sosial membersihkan rumah ibadah, serta membangun rumah warga tidak layak huni," jelas Denden Sumarlin.

Lebih jauh, perwira yang sukses dalam pelaksanaan Program TMMD ke-100 di Desa Bandar Kumbul Kecamatan Bilah Barat belum lama ini, mengaku kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat.

" Kami harapkan, dengan pelaksanaan kegiatan bakti sosial berupa Sunat Massal ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, serta kami ucapkan terima kasih atas dukungan warga terhadap seluruh kegiatan yang dilaksanakan Kodim 0209/LB," pungkasnya.

Pantauan di lokasi, kegiatan Baksos tersebut, dihadiri Ketua Persit KCK Cabang XXXVI Dim 0209/LB Ny. Vera Variany Denden Sumarlin, Kasdim Mayor Inf Ertiko Cholifa SH,SPd, Danramil 08/RP Kapten Inf M.Tarigan, Jajaran Perwira staf Kodim 0209/LB, Anggota poskes kodim 0209/LB serta puluhan masyarakat di Lingkungan Makodim setempat. (Rina/Rel)
Leave A Reply