Theme Layout

Theme Translation

Trending Posts Display

Home Layout Display

Posts Title Display

Terkini


404

We Are Sorry, Page Not Found

Home Page

INTAIKASUS.COM - Kapolda Sumut Irjen Pol Paulus Waterpauw melakukan mutasi besar-besaran terhadap puluhan perwira yang bertugas dilingkungan Polda Sumut melalui Karo SDM Kombes Pol Maryono SIK MSi.

Menurut Surat Telegram "TR" Kapolda Sumut Nomor ST/1082/IX/2017 tertanggal 30 September 2017 tertanda referensi Kapolda Sumut Nomor KRP/1079/IX/2017 Tanggal 29 September 2017 tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Sumut.

Dalam "TR" tersebut, yang dilakukan mutasi adalah AKBP M Fadris Sangun Ratu Lana SIK yaitu Kasat Sabhara Polrestabes Medan diangkat menjadi Kasubdit Kilas Dit Pam Obvit Polda Sumut dan jabatan Fadris diganti oleh AKBP Sonny Wilfrid Siregar yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Kilas Dit Pam Obvit Polda Sumut.

Selanjutnya, Kompol Yudi Frianto SIK Wakasatnarkoba Polrestabes Medan diangkat sebagai Wakapolres Deliserdang dan jabatan Yudi diisi oleh Kompol Daniel Somanonasa SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Sunggal Polrestabes Medan.

Sedangkan Jabatan Kapolsek Sunggal, dipercaya oleh Kompol Wira Prayatna SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Delitua. Kemudian, Kompol Arifin Marpaung yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 2, Subdit 4 Ditreskrimum Polda Sumut diangkat sebagai Kapolsek Delitua Polrestabes Medan.

Selain itu, masih banyak lagi perwira yang dimutasi. Diantaranya beberapa Kapolsek maupun Kasubbag yang ada di lingkungan Polda Sumut.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Rina Sari Ginting melalui Kasubbid Penmas AKBP M.P Nainggolan ketika dikonfirmasi wartawan mengenai mutasi menyebutkan, "mutasi itu hal yang biasa didalam tugas kedinasan kepolisian," ujarnya menjelaskan ketika dikonfirmasi wartawan Minggu (1/10/2017) melalui selularnya. (Red)

Leave A Reply